https://ambon.times.co.id/
Gaya Hidup

Andrew Garfield Ajukan Syarat untuk Jadi Spider-Man Lagi

Kamis, 24 April 2025 - 05:35
Andrew Garfield Ajukan Syarat untuk Jadi Spider-Man Lagi Andrew Garfield

TIMES AMBON, JAKARTAAndrew Garfield ajukan syarat unik untuk kembali memerankan Spider-Man. Syaratnya adalah film itu adalah konsep yang aneh dan berbeda dari biasanya. 

Persyaratan itu diyakini sehingga bisa menjaring lebih banyak penonton.  Hal itu diungkap oleh Garfield dalam wawancaranya terbarunya dengan variety. 

"Kalaupun saya harus kembali, itu harus jadi sesuatu yang sangat aneh,"kata Garfield. Ia menegaskan memang ingin melakukan sesuatu yang unik dan tidak bisa serta mengejutkan.

Namun ia tidak mengungkapkan apakah sudah ada tawaran kembali untuk memerankan superhero laba-laba itu. 

Andrew Garfield terakhir kali memerankan Spider-Man: No Way Home (2021) bersama spidey lainnya, yaitu Tom Holland dan pendahulunya Tobey Maguire. 

Garfield pertama kali memerankan Spider-Man pada film The Amazing Spider-Man (1-2). Penggemar berharap banyak akan dibuat sekuel selanjutnya atau The Amazing Spider-Man 3. Hingga ini belum pernah ada pembicaraan ke arah tersebut. 

Bahkan setelah kemunculannya di No Way Home, penggemar yakin bahwa karir Garfield sebagai Spide-Man sudah usai dan benar-benar telah digantikan Tom Holland. 

Bahkan penggemar memprediksi kemunculan tiga Spider-Man masih mungkin terjadi di film Spider-Man selanjutnya. 

Anda mungkin hanya tahu tiga pemeran Spider-Man. Namun sebenarnya ada 7 aktor yang pernah memerankan peter parker versi live action. 

Mereka adalah Danny Seagren, memerankan manusia laba-laba dalam acara TV Amerika berjudul The Electric Company. Acara tv itu tayang pada 1971-1977. 

Nicholas Hammond yang memerankan serial Spider-Man pada tahun 1977. Series tersebut dirangkai sebanyak 13 episode. 

Shinji Todo, dia adalah aktor Jepang pertama dan satu-satunya yang memerankan Peter Parker live action. Namun untuk film series yang tayang pada 1978-1979. Uniknya, series ini sengaja diproduksi oleh Toei Company, studio asal Jepang. 

Barulah Tobey Maguire yang menjadi Spider-Man. Film versi Tobey ini tayang sebanyak 3 seri. 

Sedangkan Andrew Garfield menggantukan Tobey dengan film The Amazing Spiderman yang tayang dua seri saja. 

Terakhir karakter Spider-Man diperankan oleh Tom Holland.  Tom kini tengah mempersiapkan Spider-Man 4 yang menjadi film teranyar dijadwalkan tayang pada Juli 2026. Jadwal itu mundur dari yang telah diumumkan sebelumnya. 

Spider-Man 4 menjadi salah satu film Marvel yang paling ditunggu. Film ini akan disutradarai oleh Destin Daniel Cretton yang sebelumnya bikin film Shang-Chi The Lagend of the Ten Rings. (*)

Pewarta : Dhina Chahyanti
Editor : Dhina Chahyanti
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Ambon just now

Welcome to TIMES Ambon

TIMES Ambon is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.